Banyak orang menganggap dirinya adalah manusia paling
tidak beruntung di dunia ini, mereka selalu mengeluh dan selalu membanding - bandingkan dirinya dengan orang lain.
kenapa kita sibuk melihat kelebihan oran lain cobalah
tengok diri anda sendiri “ apa kelebihan yang aku
punya ?.
walaupun
seburuk apapun diri anda (menurut anda
sendri), anda pasti mempunyai suatu
kelebihan. Ingat Tuhan itu maha adil , manusia diciptakan oleh tuhan dengan
segala kelebihan dan kekurangnya.
Tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini, jadi
jangan membanding - bandingkan diri anda dengan orang lain. Menganggap orang
lain terlihat begitu sempurna. Orang yang anda anggap sempurna tersebut pasti
mempunyai sebuah kekurangan.
Terjadi juga sebaliknya yang anda anggap diri anda
yang mempunyai segala kekurangan pasti juga mempunyai suatu kelebihan pada diri
anda. Memang tuhan itu maha adil dengan selalu memberikan yang terbaik kepada
hambanya.
Lalu bagaimana
kita bisa mencintai diri sendiri ?
sebelum
saya menjawabnya, kita harus lebih dulu mengetahui apa sih yang di maksud
mencintai diri sendiri ?
mencintai
diri sendiri adalah menerima segala hal yang ada dalam hal diri kita apa adanya
tanpa syarat apapun.
Memang
apabila kita dalam hidup ini memposisikan diri hanya menerima hasilnya akan
luar biasa ada kedamaian dan ketenangan.
Apakah
menerima diri sendiri ataupun menerima segala hal yang telah terjadi di dalam
hidup anda. Dari pada
anda mencoba untuk memberontak atau melawan kehidupan ini dengan cara mengeluh
maupun mengubah segala sesuatu yang belum bisa anda ubah dari sekarang.
Lantas
apakah mencintai diri sendiri harus menunggu kita menjadi sempurna dulu ?
anda
tidak perlu menjadi sempurna terlebih dahulu, tanpa kesalahan, untuk memberikan
cinta anda kepada diri sendiri.
Jika anda
harus menunggu kesempurnaan, itu tidak akan tiba. kita harus membuka pintu hati
kita kepada diri kita sendiri, apapun yang telah kita lakukan.
begitu
kita membuka pintu hati dan menerima diri sendiri, sempurnahlah kita.
Jadi untuk
mencintai diri sendiri jangan sampai menunggu menjadi sempurna dulu.
karena mencintai diri sendiri adalah dengan
cara mengatakan pada diri sendiri bahwa “apapun yang aku lakukan, pintu hatiku
selalu terbuka untukmu “
jadi
kuncinya adalah apapun yang telah anda lakukan pada hidup ini, terimalah diri anda apa adanya.
Jadi disini
saya ingin menegaskan bahwa mencintai diri sendiri sama saja dengan mencintai
tanpa syarat.
Dengan tidak berfikir kita harus menjadi
sempurna dulu dengan mendapatkan segala
keinginan kita dulu baru kita menerima diri sendiri.
Saya katakan keyakinan semacam itu
tidak akan membawa kedamaian dalam hidup anda.
Apabila
anda mencoba menerapkan dengan menerima apa adanya, hidup anda akan damai dan
tenang.
Walaupun
anda berada di situasi yang kurang nyaman sekalipun seperti anda mencoba keluar dari zona
nyaman anda, dengan menerima diri anda
apa adanya , anda akan lebih rileks dan nyaman dengan keadaan tersebut.
Misalkan
anda kurang percaya diri tampil di tempat umum namun percayalah apabila anda
menerima diri anda apa adanya dengan segala kekurangnya, anda akan lebih rileks
dan nyaman dalam situasi tersebut.
Jadi apabila
anda sudah mencoba mengubah segala kekurangan anda namun anda belum bisa
mengubah sekarang cobalah untuk menerima segala kekurangan yang anda miliki
karena dengan menerima diri anda apa
adanya, hidup anda akan lebih damai dan tenang, dan itu yang dinamakan
kesempurnaan sejati.
Emoticon Emoticon